Young ISDE Leadership Camp 2025 Sukses Digelar di Jakarta
Pengurus Besar Perhimpunan Endoskopi Gastrointestinal Indonesia (PB PEGI) sukses menyelenggarakan Young ISDE Leadership Camp 2025 pada 1–2 November 2025 di Hotel Pan Pacific Jakarta. Kegiatan ini diikuti oleh 37 anggota Young ISDE dari berbagai wilayah Indonesia. Program ini bertujuan mengembangkan kapasitas kepemimpinan, memperkuat jejaring nasional, dan meningkatkan kompetensi dokter muda endoskopi dalam menghadapi perkembangan ilmu endoskopi modern.
Young ISDE merupakan working group resmi PEGI yang menaungi dokter-dokter muda dengan minat pada bidang endoskopi gastrointestinal. Saat ini, kelompok ini beranggotakan 65 dokter muda yang direkomendasikan oleh ketua cabang PEGI di seluruh Indonesia. Melalui program ini, PEGI mendorong pemerataan kesempatan pengembangan sumber daya manusia endoskopi di berbagai daerah.
Kegiatan berlangsung selama dua hari dengan rangkaian pelatihan yang dirancang untuk memperkuat karakter, komunikasi, dan kolaborasi. Agenda dimulai dengan sesi profiling yang difasilitasi oleh Talentbox Indonesia, meliputi ice breaking, Color Card Game, pengenalan Jungian Preferences, hingga Walking the Wheel dan effective communication training. Melalui sesi tersebut, peserta dibimbing mengenali potensi diri, gaya komunikasi, serta peran dalam kerja tim.

Pada malam hari, diselenggarakan Young ISDE Brief Deck Session yang dipandu oleh dr. Nikko Darnindro, SpPD-KGEH dan dimoderatori oleh dr. Rabbinu Rangga Pribadi, SpPD-KGEH. Sesi ini menghadirkan panelis senior Dr. dr. Fauzi Yusuf, SpPD-KGEH, FINASIM, FACG, FACP dan Dr. dr. Hery Djagat Purnomo, SpPD-KGEH, FINASIM selaku penasihat Young ISDE. Para koordinator bidang turut memaparkan rencana program kerja, meliputi:
- Leadership & Professionalism – dr. Apriliana Adhyaksari, SpPD-KGEH
- Networking & Collaboration – dr. Cecilia Oktaria, SpPD
- Research & Development – Dr. dr. Darmadi, SpPD
Diskusi berlangsung interaktif, ditandai antusiasme peserta yang berbagi pengalaman dan tantangan di masing-masing wilayah. Para panelis memberikan arahan strategis terkait pengembangan jejaring, kapasitas organisasi, dan penguatan SDM endoskopi nasional. Sesi hari pertama ditutup dengan doorprize dan ramah tamah.

Hari kedua diisi dengan Warm Tea, Bright Plans: A Casual Financial Talk, sebuah diskusi ringan mengenai perencanaan keuangan dan investasi bagi dokter muda. Materi ini memberikan wawasan penting untuk mendukung kesiapan karier dan keberlanjutan profesional peserta.

Dengan suasana kolaboratif dan penuh inspirasi, Young ISDE Leadership Camp 2025 menjadi momentum penting dalam menyiapkan generasi pemimpin endoskopi Indonesia yang adaptif, visioner, dan siap berkontribusi dalam kemajuan endoskopi nasional maupun global. Kegiatan ini diharapkan menjadi agenda tahunan sebagai bagian dari komitmen PEGI dalam mencetak pemimpin masa depan bidang endoskopi gastrointestinal.




Pengunjung Hari Ini : 112
Total Dibaca : 2117474
Pengunjung Online : 1