Perbandingan pH Lambung pada Gastropati Hipertensi Portal Ringan dan Berat
Asep Saepul Rohmat*, Dadang Makmun**, Irsan Hasan***
* Department of Internal Medicine, Pertamina Central Hospital, Jakarta
** Division of Gastroenterology, Department of Internal Medicine, Faculty of Medicine University of Indonesia/Dr. Cipto Mangunkusumo General National Hospital, Jakarta
*** Division of Hepatology, Department of Internal Medicine, Faculty of Medicine University of Indonesia/Dr. Cipto Mangunkusumo General National Hospital, Jakarta
ABSTRAK
Latar belakang: Salah satu penyebab perdarahan saluran cerna pada pasien dengan sirosis adalah adanya gastropati hipertensi portal. Prevalensi gastropati hipertensi portal pada pasien sirosis cukup tinggi tetapi masih terdapat inkonsistensi dalam studi mengenai pH lambung pada pasien sirosis. Tujuan penelitian ini adalah untuk membandingkan pH lambung pada gastropati hipertensi portal ringan dan berat akibat sirosis hati.
Metode: Penelitian ini menggunakan metode potong lintang dengan pengambilan sampel secara konsekutif terhadap semua pasien sirosis di poliklinik gastroenterologi dan hepatologi di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo pada Maret hingga Mei 2014. Enam puluh dua pasien dengan gastropati hipertensi portal menjalani endoskopi untuk mengukur derajat gastropati berdasarkan klasifikasi McCormack dan rerata pH lambung basal menggunakan pH meter.
Hasil: Terdapat 50 (80,6%) pasien laki-laki dan 12 (19,4%) pasien perempuan yang berpartisipasi dalam penelitian ini. Gastropati hipertensi portal sebagian besar disebabkan oleh hepatitis C (56,5%), hepatitis B (32,35), non-hepatitis (8,15), dan alkohol (3,2%). Rerata pH lambung pada pasien sirosis dengan gastropati hipertensi portal ringan (2,00 mEq/L) lebih rendah dibandingkan gastropati hipertensi portal berat (2,25 mEq/L) dengan perbedaan signifikan (p<0,05).
Simpulan: Terdapat perbedaan yang bermakna antara pH lambung gastropati hipertensi portal ringan dan berat pada pasien sirosis.
Keywords: pH lambung, sirosis hati, gastropati hipertensi portal, pH meter
Indones J Gastroenterol Hepatol Dig Endosc Vol.15, No.2, Agustus 2014 (NASKAH LENGKAP)