Delegasi PEGI pada 3rd A-PSDE TAGE Advanced Course, Thailand

Bangkok, Thailand – Delgasi dari Perhimpunan Endoskopi Gastrointestinal Indonesia (PEGI), Dr. Fardah Akil dari Makassar dan Dr. Saskia Aziza dari Jakarta, turut berpartisipasi dalam 3rd APSDE TAGE Advanced Course yang berlangsung pada 6-9 Maret 2025 di Thailand. Acara ini diselenggarakan oleh Asian-Pacific Society for Digestive Endoscopy (A-PSDE) dan Thai Association for Gastrointestinal Endoscopy
(TAGE) yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan serta memperbarui wawasan para endoskopis di kawasan Asia-Pasifik.

Kegiatan ini akan mulai pada 6 Maret dengan observasi kasus di Chulalongkorn Hospital, Bangkok, di mana para peserta akan mendapatkan kesempatan untuk menyaksikan prosedur langsung yang dilakukan oleh para ahli. Selanjutnya, pada 7-8 Maret, rangkaian acara berlanjut dengan TAGE Annual Congress di Hua Hin, yang menampilkan berbagai sesi ilmiah terkait Endoscopic Ultrasound (EUS), Endoscopic Retrograde Cholangiopancreatography (ERCP), dan Endoskopi Terapeutik.

Dokumentasi kegiatan hands-on

Pada 9 Maret, peserta kembali ke Bangkok untuk sesi kuliah dan praktik langsung di Olympus T-Tec, peserta mendapatkan pelatihan intensif melalui model hands-on serta demonstrasi pasien. Kegiatan ini dirancang untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai teknik dan inovasi terbaru dalam bidang endoskopi.

Diharapkan melalui keikutsertaan dalam kegiatan ini, para delegasi dapat membawa kembali wawasan serta keterampilan baru yang akan berdampak positif pada perkembangan endoskopi di Indonesia dalam memberikan layanan terbaik bagi pasien.

Bagikan: